FTI Itera Tandatangani Pakta Integritas Zona Integritas sebagai Wujud Komitmen Bersama pada Rangkaian Acara FTI EXPO 2024

Lampung Selatan, 22 November 2024 – Dalam rangkaian kegiatan FTI EXPO 2024, Fakultas Teknologi Infrastruktur (FTI), Institut Teknologi Sumatera (Itera) menggelar penandatanganan Pakta Integritas  Zona Integritas (ZI) sebagai komitmen untuk menciptakan tata kelola yang bersih, transparan, dan akuntabel. Acara ini menjadi salah satu momen penting dalam perayaan ulang tahun pertama FTI Itera.

Bertempat di Aula Gedung Kuliah Umum (GKU) 1 Itera, penandatanganan Pakta Integritas ZI dilakukan oleh Hadi Teguh Yudistira, S.T., Ph.D. selaku Dekan FTI, Dr. Jabosar Ronggur Hamonangan Panjaitan, S.T., M.T., selaku Wakil Dekan Bidang Akademik, Dr. Sena Maulana, S.Hut., M.Si., selaku Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan, Para Koordinator Program Studi dan Koordinator Laboratorium Fakultas serta Kasubbag Umum FTI Itera. Selain itu, kegiatan ini juga dihadiri oleh drh. Sri Sulistiawati, M.M. selaku Kepala Biro Akademik Perencanaan dan Umum (BAPU) Itera, Bapak Frijan Masa’i, S.H.I., selaku Sekretaris SPI Itera, Dr. Nandang Prihadi, S.Hut., M.Sc. (Direktur Pemanfaatan Jasa Lingkungan Kawasan Konservasi, Ditjen KSDAE KLHK), dan Prof. Dr. Ir. Y. Aris Purwanto, M.Sc., (Departemen Teknik Mesin dan Biosistem, IPB) sebagai narasumber dalam rangkaian FTI EXPO 2024. 

Isi Pakta Zona Integritas ini mencakup tujuh poin utama, di antaranya:

  1. Berperan secara proaktif dalam upaya pencegahan dan pemberantasan Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme, serta tidak melibatkan diri dalam perbuatan tercela;
  2. Tidak meminta atau menerima pemberian secara langsung atau tidak langsung berupa suap, hadiah, bantuan, atau bentuk lainnya yang tidak sesuai dengan ketentuan berlaku;
  3. Bersikap transparan, jujur, objektif, dan akuntabel dalam melaksanakan tugas;
  4. Menghindari pertentangan kepentingan (conflict of interest) dalam pelaksanaan tugas;
  5. Memberi contoh dalam kepatuhan peraturan perundang-undangan dalam melaksanakan tugas, terutama kepada karyawan yang berada di bawah pengawasan saya dan sesama pegawai di lingkungan kerja saya secara konsisten;
  6. Akan menyampaikan informasi penyimpangan integritas di Fakultas Teknologi Industri (FTI), Institut Teknologi Sumatera, serta turut menjaga kerahasiaan saksi atas pelanggaran peraturan yang dilaporkannya;
  7. Bila saya melanggar hal-hal tersebut di atas, saya siap menghadapi konsekuensinya.

Penandatanganan Pakta Integritas ZI ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi FTI Itera dalam mendukung visi besar Itera sebagai institusi pendidikan tinggi unggul yang berkontribusi bagi perubahan dan kesejahteraan bangsa Indonesia.

Acara ini ditutup dengan foto bersama jajaran pimpinan fakultas sebagai simbolisasi semangat kolaborasi dan komitmen bersama untuk kemajuan FTI Itera.

ITR05722 2
ITR05750 2
WhatsApp Image 2024-11-26 at 13.50.02_f3fdfb02
PlayPause
ITR05722 2
ITR05750 2
WhatsApp Image 2024-11-26 at 13.50.02_f3fdfb02
previous arrow
next arrow
Scroll to Top